Skip to main content

Kondisi Operator Telco di Indonesia Kian Sulit

Semakin menurunnya pendapatan Operator Telco di Indonesia dari sisi Voice dan SMS yang belum bisa diimbangi dengan naiknya revenue dari Data, mengakibatkan laba perusahaan terus tertekan. Ditambah lagi dengan Unreg masal pada Oktober tahun lalu.

Saya perhatikan Operator Telco di Indonesia sudah melakukan langkah bagaimana agar bisa menekan cost. Salah satu diantaranya adalah menggunakan Tower secara bersama-sama. Dulunya Operator yang memiliki Tower tidak mau untuk share, karena dianggapnya dapat merebut market di daerah tersebut.

Namun seiring waktu dan tekanan menurunnya pendapatan, membuat Operator sadar dan mau share pemakaian Tower. Sejalan juga dengan program peraturan pendirian Tower dari Pemerintah selaku Regulator.

Cara lain yang dilakukan oleh Operator untuk menekan Cost adalah melakukan Managed Serviced. Dengan pengelolaan jaringan oleh Mitra, maka diharapkan biaya pengelolaan network akan lebih efisien, dan Operator akan lebih fokus pada produk, penjualan dan pemasaran sebagai Core Value. Manged Service telah diimplementasikan oleh Operator  Tri, Axis danXL.

Comments

  1. Bgmn kalo tower dijual, jual carrier.. jual lisensi,...utk dimanfatkan bareng..dg prinsip win win,.. satu issue lagi terkait the big dump pipe..banyak yg belum sadar ya Mas

    ReplyDelete

Post a Comment